TO BE A MESSENGER

Sebab, barangsiapa yang berseru kepada nama Tuhan, akan diselamatkan. Tetapi bagaimana mereka dapat berseru kepada-Nya, jika mereka tidak percaya kepada Dia? Bagaimana mereka dapat percaya kepada Dia, jika mereka tidak mendengar tentang Dia. Bagaimana mereka mendengar tentang Dia, jika tidak ada yang memberitakan-Nya? Dan bagaimana mereka dapat memberitakan-Nya, jika mereka tidak diutus? Seperti ada tertulis: “Betapa indahnya kedatangan mereka yang membawa kabar baik!” Roma 10: 13-15

Bacaan Alkitab
2 Korintus 7:1-16

Tema kita pada minggu ini adalah To Be A Messenger atau Menjadi Seorang Pemberita. Tema ini penting karena menjadi pemberita adalah panggilan yang secara otomatis melekat dalam diri seorang anak Tuhan ketika ia percaya kepada Tuhan.
Rasul Paulus dalam surat Roma ini menuliskan kepada kita tentang bagaimana keadaan pembacanya pada saat itu. Orang-orang Yahudi yang ada di Roma sedang menjalani ketersesatan mereka oleh karena ketidaktundukan mereka kepada kebenaran Allah. Yang mereka kejar hanyalah kebenaran mereka sendiri yaitu melakukan hukum Taurat. Sehingga hal ini membuat hati rasul Paulus pun terenyuh oleh karena mereka. Itulah sebabnya ia mengatakan kerinduan hatinya dalam Roma 10: 1 yaitu dia rindu agar mereka selamat. Ini hati rasul Paulus yang mendorongnya untuk memberitakan Injil kepada orang-orang sebangsanya yang pada akhirnya menolak berita yang disampaikan oleh Rasul Paulus sehingga ia pun pergi melayani orang-orang non-Yahudi.
Ketika kita mencoba merenungkan tentang menjadi seorang pemberita Injil maka kita harus memiliki spirit seorang pemberita. Spirit seorang pemberita adalah hati Bapa yang berbelas kasihan ketika melihat orang yang lelah dan terlantar. Kondisi ketidakmampuan rohani orang Yahudi oleh karena tidak mau tunduk kepada kebenaran Allah membuat mereka tersesat dan ini membuat rasul Paulus bersedih. Spirit seperti inilah yang harus kita miliki. Karena tanpa spirit seperti ini maka kita tidak akan mau untuk memberitakan Injil kepada mereka. Biarlah kita terus berdoa agar Tuhan memberikan hati seperti hati-Nya kepada kita sehingga kita digerakkan oleh Tuhan untuk melakukan tugas pemberitaan Injil tersebut.

Doa:
Tuhan, tolonglah aku agar memiliki spirit seorang pemberita sehingga aku digerakkan untuk menjadi seorang pemberita Injil. Amin. -Jho